Tag Archives: pantai

Pantai Kuta

Company Outing ke Bali: Day 3 – Main ke Pantai Kuta (Tamat)

Selasa, 23 Mei 2017

Sebetulnya hingga malam sebelumnya pada hari ketiga ini kami belum menentukan agenda kami akan ke mana. Agak dilematis sih. Waktu yang kami punya untuk hari ketiga ini agak tanggung. Cuma setengah hari.

Awalnya sempat diwacanakan ingin main watersport di Tanjung Benoa. Tapi anak-anak kemudian mengurungkan rencana tersebut karena setelah dipikir-pikir agak repot untuk packing kalau harus basah-basahan lagi sebelum pulang. Harga water sport-nya pun setelah dilihat-lihat ternyata mahal juga. Hahaha.

Setelah melalui beberapa pertimbangan ya sudah hari ketiga ini kami memutuskan untuk bersantai saja. Pagi-pagi renang bareng di kolam renang hotel. Terus jam 9 pergi ke Pantai Kuta.

Suasana kolam renang H. Sovereign Bali saat sunrise

Suasana kolam renang H. Sovereign Bali saat sunrise

Pagi-pagi sekitar pukul setengah 7 kami datang ke area kolam renang. Belum ada orang sama sekali selain kami ketika itu. Petugas yang berjaga pun masih belum tampak. Kolam renang sendiri menurut Continue reading

Company Outing ke Bali: Day 2 – Tour Nusa Lembongan

Senin, 22 Mei 2017

Pagi itu saya dan beberapa teman kantor yang cowok mengawali hari dengan mengikuti sholat subuh berjamaah di Masjid Nurul Huda yang berada di belakang H. Sovereign Hotel. Sehari sebelumnya kami tidak sempat untuk sholat di Masjid Nurul Huda ini karena waktu yang tidak pas.

Saya tidak menyangka jamaah yang ikut sholat subuh ternyata bisa sampai 5 shaf. Ba’da sholat saya iseng mencoba menghitung satu shaf kurang lebih terdapat sekitar 20-25 orang. Kalau dijumlah, artinya total ada 100-an orang lebih.

Sebuah angka yang tentunya cukup besar mengingat lokasi masjid yang berada agak jauh dari pemukiman. Selain itu tentu saja mengingat umat muslim termasuk kelompok minoritas di Bali ini. Kebanyakan jamaah datang dengan menaiki sepeda motor.

Jamaah subuh Masjid Nurul Huda

Jamaah subuh Masjid Nurul Huda

Tour Nusa Lembongan

Agenda jalan-jalan kami hari itu adalah mengikuti tour wisata Nusa Lembongan. Paket tour sudah kami pesan sejak seminggu sebelumnya kepada sebuah agen yang kami temui di internet.

Pukul 8 pagi usai sarapan kami dijemput untuk menuju Pantai Sanur. Perjalanan ke Pantai Sanur ini memakan waktu kurang lebih 30-40 menit dari hotel. Tiba di Pantai Sanur, kami masih menunggu jam keberangkatan kapal kami pukul 9.30.

Menunggu kapal di Pantai Sanur

Menunggu kapal di Pantai Sanur

Perjalanan dari Pantai Sanur menuju Dermaga Jungut Batu di Nusa Lembongan ini kurang lebih menempuh waktu 30 menit. Pagi itu kapal yang kami tumpangi penuh dengan penumpang. Kapasitas kapal sendiri kurang lebih sekitar 40 orang.

Di dalam kapal

Di dalam kapal

Mangrove Forest Tour

Setibanya di Nusa Lembongan kami sudah ditunggu oleh guide kami, bli Gede, bersama temannya. Setelah menyambut kami dan saling berkenalan, tanpa banyak membuang waktu kami Continue reading

Pantai Pandawa

Company Outing ke Bali: Day 1 – Pantai Pandawa & Jimbaran

Minggu, 21 Mei 2017

Usai menempuh penerbangan selama kurang lebih 1,5 jam dari Bandung, pesawat Lion Air yang kami tumpangi, alhamdulillah, mendarat tepat waktu di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali. Ketika itu menurut Waktu Indonesia Tengah (WITA) jam telah menunjukkan pukul 1 siang.

Setelah 7 tahun berlalu, ini adalah kali kedua saya menginjakkan kaki di Pulau Bali. Tapi ini adalah yang pertama kalinya saya datang ke Bali melalui jalur udara. 7 Tahun yang lalu saya pergi ke Bali dengan cara backpacking, sambung-menyambung berbagai macam moda transportasi mulai dari kereta api (Bandung-Banyuwangi), kapal laut (Ketapang-Gilimanuk), bus (Gilimanuk-Denpasar), sampai taksi (Denpasar-Pantai Kuta).

baca juga: Catatan Liburan Akhir Tahun 2010 (Day 3) : Denpasar Moon

Tiba di Bandara I Gusti Ngurah Rai

Tiba di Bandara I Gusti Ngurah Rai

Kali ini saya datang ke Bali dalam rangka liburan kantor kecil saya. Alhamdulillah ini liburan terjauh yang pernah kantor kami lakukan. Terakhir, liburan paling jauh kantor itu tiga tahun yang lalu ke Yogyakarta.

baca juga: Cave Tubing di Goa Pindul

Di Bali ini kami berlibur selama 3 hari 2 malam saja. Selama jalan-jalan di Bali ini kami menyewa satu elf untuk berkeliling dari satu tempat ke tempat lain. Elf sudah kami booking sejak seminggu sebelumnya.

Sejak tiba di bandara, kami sudah Continue reading

View salah satu sudut Angke Kapuk

Jalan-Jalan ke Hutan Bakau “Angke Kapuk”

Sabtu kemarin (5/12) saya bersama teman saya jalan-jalan ke tempat wisata yang katanya sih (sudah lama) ngehit di Jakarta, yakni Taman Wisata Alam “Angke Kapuk”. Lokasinya berada di kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK). Tepatnya di belakang Tzu Chi International School.

Kami ke sana naik bus TransJakarta dari halte busway Monas. Bus yang kami naiki sama persis dengan bus TransJakarta lainnya. Kami cukup terkejut juga sih. Sebab yang saya baca di internet, katanya bus ke PIK ini ada tulisan BKTB-nya. BKTB adalah singkatan dari Bus Kota Terintegrasi Busway. Tapi bus yang kami naiki tak ada tulisan tersebut.

Kami lagi nggak hoki saat itu. Ketika kami tiba di halte Monas, pas banget bus yang ke PIK Continue reading

Senja di Gili Trawangan

Jalan-Jalan di Lombok: Hari 3 – Gili Trawangan

Senin, 1 Juni 2015

Pagi itu menjelang pukul 9 shuttle yang hendak mengantar kami ke Pelabuhan Bangsal sudah datang. Kami pun check-out dari penginapan. Di dalam shuttle sudah ada 4 orang bule yang bergabung.

Shuttle ini sudah kami booking melalui tempat rental motor kami sehari sebelumnya. Awalnya kami ingin ngeteng aja ke Gili Trawangannya. Namun, pihak rental motor kami menawarkan diskon harga yang lumayan besar dari harga normal.

Umumnya tiket shuttle ke Pelabuhan Bangsal dari Senggigi sih Rp75.000 udah include tiket public boat buat nyeberang ke Gili Trawangan. Kami ditawari Rp40.000 per orang oleh pihak rental tadi. Setelah kami pikir-pikir, harganya sepertinya nggak terlalu jauh dibandingkan jika ngeteng naik taksi ke sana.

Di Bangsal shuttle berhenti di sebuah kafe bernama “Bunga Bunga Cafe” yang menjadi tempat singgah traveler-traveler yang hendak pergi atau baru saja datang dari Gili. Kami bersantai dahulu di sana sambil menunggu kapal kami yang dijadwalkan berangkat pukul 10.30.

Di dalam kapal menyeberang ke Gili Trawangan

Di dalam kapal menyeberang ke Gili Trawangan

Perjalanan menyeberang ke Gili Trawangan dengan public boat ini menempuh waktu kurang lebih Continue reading

Tanjung Aan

Jalan-Jalan di Lombok: Hari 2 – Jelajah Pantai Selatan

Minggu, 31 Mei 2015

Hari itu agenda kami adalah menjelajahi pantai-pantai di bagian selatan Pulau Lombok. Berdasarkan informasi yang sudah kami baca-baca sebelumnya di internet, kabarnya di sepanjang garis selatan pulau Lombok ini terdapat banyak pantai cantik yang masih belum ramai dikunjungi oleh turis. Karena itulah kami tertarik untuk mengeksplornya.

Kami menyewa 2 sepeda motor sebagai kendaraan kami untuk menuju pantai-pantai tersebut. Kebetulan di samping penginapan kami terdapat rental sepeda motor juga. Nama tempat rentalnya “Adventure Lombok Tour”. Selain rental sepeda motor, mereka juga menerima rental mobil dan paket tur di Lombok. Kami menyewa 2 sepeda motor untuk 1 hari dengan biaya Rp50.000 per motor.

Setelah mandi dan mengepaki beberapa pakaian ganti dan perbekalan, kami pun berangkat meninggalkan kawasan Senggigi ini. Tujuan pertama kami adalah Pantai Selong Belanak. Aplikasi Google Maps menjadi panduan kami dalam menentukan rute perjalanan kami.

Rute jelajah pantai-pantai selatan Lombok

Rute jelajah pantai-pantai selatan Lombok

1. Pantai Selong Belanak

Perjalanan dari Senggigi menuju Pantai Selong Belanak ini kurang lebih menempuh waktu sekitar 1,5 jam-an. Akses jalan menuju pantai ini sebagian besar sudah bagus. Hanya beberapa Continue reading

Pemandangan Pantai Senggigi

Jalan-Jalan di Lombok: Hari 1 – Tiba di Senggigi

Sabtu, 30 Mei 2015

Jalan-jalan di Lombok ini sudah aku rencanakan jauh-jauh hari. Tepatnya pada bulan Februari awal tahun ini. Gara-garanya ada rute baru Bandung-Lombok yang dioperasikan oleh maskapai Citilink.

Aku dan temanku, Kamal, pun langsung membeli tiket untuk akhir Mei. Pada tanggal-tanggal tersebut sudah dapat dipastikan Kamal sudah selesai dari aktivitas perkuliahan S2-nya. Dan kebetulan Senin tanggal 1 Juni-nya adalah hari kecepit, jadi aku hanya perlu ambil cuti sehari.

Penerbangan Bandung-Lombok

Boarding ke dalam Citilink

Boarding ke dalam Citilink

Sabtu itu, pesawat Citilink yang akan kami tumpangi seharusnya berangkat dari Bandara Husein Sastranegara Bandung pukul 10.45 WIB dan tiba pukul 13.25 WITA. Namun, pesawat kami mengalami keterlambatan hingga 45 menit hingga menyebabkan kami baru tiba di Bandara Internasional Lombok (BIL) sekitar pukul 14.00 WITA.

Di BIL kami menunggu satu orang teman lagi yang menyusul dari Surabaya. Dani namanya. Untungnya tak lama kami menunggu. Pesawat Garuda Indonesia yang ditumpangi Dani tiba 15 Continue reading