Tag Archives: mudik

Silaturahmi virtual

Silaturahmi Lebaran Secara Virtual di Tengah Pandemi

Tidak bisa mudik ke kampung halaman, bukan berarti kita tidak bisa tetap menjalani silaturahmi dengan sanak saudara. Beruntungnya kita saat ini hidup di era teknologi yang memungkinkan kita untuk tetap berkomunikasi beramai-ramai walaupun terpisah jarak.

Ada banyak aplikasi yang kita bisa gunakan secara gratis untuk berkomunikasi menggunakan video call. Entah itu Whatsapp, Zoom, atau yang terkini ada Messenger Rooms.

Alhamdulillah pagi ini tadi saya dan keluarga besar juga bisa melakukan silaturahmi secara virtual dengan menggunakan aplikasi Messenger Rooms. Awalnya kami ingin menggunakan aplikasi Zoom. Namun, tidak jadi karena ada beberapa yang kesulitan untuk menginstal.

Sementara itu, aplikasi Messenger Rooms terbilang cukup mudah digunakan karena kita tinggal mengklik saja link yang diberikan untuk bisa bergabung ke dalam ruang percakapan. Tidak perlu menginstal aplikasi tertentu.

Alhamdulillah pada hari lebaran ini kami masih bisa bermaaf-maafan melalui video call beramai-ramai. Senang rasanya bisa melihat wajah dan mendengar suara eyang, pakdhe, budhe, om, bulik, dan saudara-saudara di kejauhan sana.

Walaupun demikian, di balik kecanggihan teknologi yang ada saat ini, jika bisa memilih, kita semua tentunya ingin tahun depan bisa berlebaran bersama secara langsung. Secanggih-canggihnya teknologi, kehangatan yang terasa saat silaturahmi secara langsung tidak akan bisa tergantikan.

Apalagi dalam silaturahmi virtual ini tak jarang ada kendala teknis yang terjadi. Beberapa saudara tidak bisa bergabung karena versi OS yang tidak mendukung, internet yang putus-putus, suara yang tidak jelas, atau gambar yang blur. Jumlah wajah saudara-saudara yang bisa kita lihat secara bersamaan pun juga terbatas (hanya 8 participant yang bisa kita lihat dalam satu layar).

Semoga pandemi Covid-19 ini segera berakhir. Semoga tahun depan kita masih dipertemukan kembali dengan bulan Ramadan dan bisa bersilaturahmi kembali dengan normal. Aamiin YRA. Rindu sekali rasanya merasakan suasana hari raya bersama sanak saudara.

Advertisement

Buka dan Sahur Gratis di Kereta Api

Ada program baru yang diluncurkan PT KAI dalam Ramadan kali ini. PT KAI membagi-bagikan makanan untuk berbuka puasa dan sahur kepada penumpang kereta api secara gratis mulai H-10 hingga H-1 Idul Fitri.

Semalam dan tadi pagi saya juga ikut menikmati program ini. Ketika KA Mutiara Selatan yang saya tumpangi meninggalkan Stasiun Bandung pukul 16.50, ada pengumuman yang menginformasikan bahwa seluruh penumpang akan memperoleh makanan berbuka dan sahur gratis.

Tak lama kemudian, beberapa prama dan prami kereta api berkeliling membagikan nasi kotak dan satu gelas air mineral kepada setiap penumpang. Menu berbuka saat itu adalah nasi goreng dengan lauk telor dadar dan nugget.

Sedangkan menu sahurnya kurang lebih juga sama. Hanya bedanya kali ini pakai nasi putih. Makanan sahur sudah mulai didistribusikan ketika jam menunjukkan pukul 2.30.

Menu buka puasa

Menu buka puasa

Menu sahur

Menu sahur

Alhamdulillah, tentu saja sebagai penumpang saya sangat senang dengan adanya program ini. Tapi saya rasa masih kurang sosialisasi di awal. Penumpang di sebelah saya sudah terlanjur membawa bekal makanan sendiri bersama keluarganya. Jadi ‘terpaksa’ dobel makannya, hehe.

Kalau saya sendiri, untungnya sempat mengetahui adanya program ini dari media sosial sebelum melakukan perjalanan. Jadi tidak perlu membawa bekal makanan sendiri.

Bagi Anda yang ingin mengetahui apakah kereta api yang Anda tumpangi termasuk bagian dalam program ini dapat melihatnya di press release PT KAI di sini. Mengenai menu makanan, jika melihat di media sosial, sepertinya bervariasi antar kereta api. Beda hari mungkin juga beda menu.

Selamat mudik!

 

 

Tiket KA Lebaran 2014

Nggak terasa ternyata sudah kurang dari 100 hari saja lebaran tahun 2014 (1435 H) ini. Di Twitter, Facebook, Path, akun twitter PT KAI dan akun-akun lainnya milik agen-agen tiket KA sudah pada memberikan woro-woro mengenai tiket KA untuk mudik dan balik pada lebaran tahun ini.

Ini bulan Ramadhan belum datang, tapi orang-orang sudah ramai memperbincangkan kapan mau beli tiket mudik lebaran, haha. Nggak salah juga sih. Mau bagaimana lagi, mulai dua tahun yang lalu kalau tidak salah, tiket perjalanan kereta api bisa dibeli H-90 sebelum keberangkatan.

Untuk kasus yang biasa kualami, tidak mudah menentukan kapan akan mudik dan balik. Aku harus menyesuaikan juga dengan tanggal mudik keluargaku. Karena itu, terkadang aku memilih untuk menunda membeli tiket balik lebaran dengan berburu tiket menjelang hari H. Biasanya menunggu stok tiket yang dibatalkan. Alhamdulillah selama ini dapat terus, hehe. Ada saja orang yang membatalkan tiketnya.

Oh ya, ini dia tanggal-tanggal yang perlu dicatat untuk membeli tiket KA sesuai rencana mudik dan balik Anda saat lebaran nanti:

tiket ka

Selamat berburu!

Berburu Tiket Sisa Arus Balik

Alhamdulillah akhirnya dapat juga tiket untuk arus balik ke Bandung :). Seperti tahun-tahun sebelumnya, aku memang suka membeli tiket balik mepet menjelang atau sesudah lebaran. Agak spekulatif memang. Risiko untuk kehabisan tiket kereta selalu ada.

Habisnya mau bagaimana lagi, schedule lebaranku (berasa orang sibuk aje… :D) tiap tahunnya sering berbeda. Maksudnya, kepastian apakah aku balik ke Bandung dari Malang kah, atau Solo kah, atau Jogja kah, tergantung dari jadwal acara keluarga saat mudik.

Nah, sampai pagi tadi tak ada tiket tersisa untuk kereta jurusan ke Bandung, baik dari Malang, Surabaya, atau bahkan Solo/Jogja. Sesekali setiap beberapa menit mengecek ketersediaan tiket melalui situs http://tiket.kereta-api.co.id ataupun aplikasi Android ‘Tiket Kereta Api’.

Mau naik pesawat, sayang di ongkos karena tarif pesawat Surabaya-Bandung minimal sudah mencapai 700 ribuan. Itu belum termasuk ongkos transport dari Malang ke bandara Juandanya. Akhirnya cuma bisa berharap ada orang-orang yang membatalkan tiket keretanya.

Sisa kursi KA Harina

Sisa kursi KA Harina

Alhamdulillah menjelang siang, ngecek lagi situs Tiket KA, ternyata ada 2 kursi yang tersedia untuk KA Harina. Ndak apa-apalah naik yang ini saja walaupun terpaksa harus ke Surabaya dulu. Daripada nanti kehabisan lagi karena menunggu kursi kosong KA Malabar yang nggak datang-datang :D.

Cukup diuntungkanlah dengan sistem tiket online yang sekarang. Masih teringat beberapa tahun yang lalu harus ngecek langsung ke stasiun untuk melihat ketersediaan tiket. Dan enaknya sekarang bayarnya juga bisa secara online, jadi bagi mereka yang ingin membeli tiket, bisa melakukan transaksi pembelian tiket dari mana saja, tak perlu ke stasiun.

Bagi Anda yang masih belum mendapatkan tiket, pantau saja terus situs tiket KA itu. Refresh setiap beberapa menit. Begitu ada tiket tersedia harus langsung gerak cepat agar tidak keduluan oleh para pemburu tiket lainnya. Berdasarkan pengalaman-pengalaman sebelumnya, pembatalan tiket ini biasanya masih berpeluang terjadi hingga sejam menjelang keberangkatan.

Mudik Naik KA Kahuripan

Alhamdulillah, sampai juga di Sragen. Perjalanan Padalarang-Sragen dengan KA Kahuripan ini menghabiskan waktu 13 jam. Ya, pada lebaran kali ini aku memang nggak pulang ke Malang dahulu, tapi langsung mudik ke Sragen, tempat kediaman mbah.

Seperti yang sudah kuceritakan di postingan sebelumnya, aku baru mendapatkan tiket balik untuk tanggal 28/8. Dalam perjalanan mudik ini aku pergi sendirian. Kawan-kawan yang biasa bareng denganku naik Kahuripan sudah pada mudik duluan.

Karena sendirian itu, aku nggak bernafsu untuk dapat tempat duduk walaupun sebenarnya mudah. Tinggal berangkat lebih awal ke stasiun (sore hari misalnya) dan langsung mencari kursi yang masih kosong. Tapi duduk sendiri menunggu di dalam kereta tentu membosankan. Oleh karena itu, aku baru berangkat ke stasiun Padalarang saat menjelang Maghrib dengan menumpang KA Baraya Geulis (Rp5.000) dari stasiun Bandung. Perjalanan Bandung-Padalarang kurang lebih sekitar 20 menit.

Suasana stasiun Padalarang saat Maghrib

Suasana stasiun Padalarang saat Maghrib

KA Kahuripan baru berangkat pukul 20.00 dari stasiun Padalarang. Ketika aku sampai di sana sekitar pukul 6 sore lebih, kondisi kereta sudah penuh penumpang. Rasanya nggak ada kursi kosong yang tersisa. Aku pun memutuskan untuk menunggu keberangkatan kereta di peron stasiun sambil menikmati hidangan buka puasa yang kubeli di stasiun.

Sekitar 15 menit menjelang keberangkatan aku baru naik ke dalam kereta. Sebelum masuk pintu kereta, ada petugas polsuska yang memeriksa tiketku. Setelah itu, baru aku boleh naik.

Kondisi di dalam kereta ternyata sudah penuh sesak, terutama di bagian bordes kereta. Entah kenapa orang-orang sangat suka duduk di bordes kereta padahal dekat dengan toilet yang pesing dan menghalangi pintu masuk kereta. Aku sendiri akhirnya memilih berdiri di dekat pintu masuk (tengah) gerbong.

Salah satu tipsku ketika bepergian sendirian naik kereta ekonomi padat penumpang adalah mencari seorang teman yang kira-kira friendly untuk diajak mengobrol, lebih bagus kalau dia sama-sama bepergian seorang sendiri seperti kita atau sepantaran (sebaya). Perjalanan jauh yang memakan waktu seperti ini bisa boring juga kalau nggak ada orang yang diajak bicara. Teman baru kita itu terkadang juga akan membantu kita dalam menjaga barang atau memberikan tempat yang lebih lapang buat kita. Akan tetapi, kewaspadaan harus tetap ada.

By the way, setelah melalui perjalanan mudik kemarin aku jadi sangsi terhadap peraturan “maksimum penumpang sebesar 150% dari kapasitas normal” dapat mencapai tujuan peraturan itu–memanusiawikan penumpang kereta ekonomi. Kenyataan di lapangan, walaupun jumlah penumpang kereta sudah dibatasi, kereta tetap penuh sesak, bahkan lebih sesak dari biasanya–saat bukan lebaran. Bukan berarti aku tidak mendukung peraturan baru itu. Sangat mendukung malah. Kalau tidak dibatasi, bisa-bisa ada penumpang yang berada di dalam toilet, lokomotif, bahkan atap kereta seperti dulu.

Angka 150% itu sepertinya belum mempertimbangkan banyaknya barang yang dibawa oleh penumpang. Saat-saat arus mudik seperti ini dapat dipastikan barang-barang yang dibawa penumpang akan sangat banyak. Selain membawa tas yang berisi pakaian, biasanya mereka juga membawa kardus-kardus yang berisi oleh-oleh untuk keluarga di kampung halaman. Tempat menaruh barang yang tersedia tidak mencukupi. Akhirnya barang-barang ditumpuk di bawah yang ujung-ujungnya memakan tempat penumpang yang tidak kebagian tempat duduk.

Itu sih yang kuhadapi kemarin. Mau duduk saja susah, apalagi mau selonjor. Kaki pun terpaksa membengkak karena kurang aliran darah, hihi. Tiap kali duduk, harus berdiri lagi untuk memberikan jalan bagi pedagang asongan atau penumpang yang mau lewat. Beberapa kali aku mencoba tetap duduk saat ada orang mau lewat dengan harapan dia mengambil langkah tinggi untuk melangkahi kakiku. Tapi yang ada beberapa kali jari kaki ini kena injak, hiks hiks…

Tiket Mudik Lebaran

Kemarin pagi (5 Agustus 2010) saya membeli tiket KA Malabar kelas ekonomi plus. Sempat nggak percaya, terhitung mulai sekitar H-7 lebaran sampai H-1 (3-9 September 2010) harga tiket untuk kelas ekonomi melonjak drastis menjadi Rp 150.000. Padahal dengan harga segitu 3 tahun lalu saya naik KA Mutiara Selatan kelas bisnis dari Bandung ke Surabaya. Sekarang tarif kelas bisnis pada waktu H-7 sampai H-1 itu harganya jadi Rp 250.000 (untuk KA Malabar). Sementara eksekutifnya bertarif Rp 380.000. Melonjak gila-gilaan lah pokoknya.