Tak terasa sekarang sudah memasuki bulan ketiga di tahun 2013. Sudah 24 tahun aku menjalani hidup di dunia ini. Wow, waktu berlalu begitu cepat.
Kadang-kadang aku teringat seorang sahabat yang telah meninggal dunia ketika aku masih berada di SMA, dan juga beberapa teman sekolah lainnya yang lebih dahulu dipanggil oleh-Nya. Karena itu aku selalu bersyukur bahwasannya telah diberikan kesempatan menghirup udara di dunia hingga sejauh ini.
Lalu apa saja yang sudah kuperbuat hingga sejauh ini? What have I been through over the years? Terkadang memang aku suka melihat ke belakang apa yang sudah kulakukan, apa yang sudah tercapai, apa yang belum tercapai, dan apa yang ingin aku capai di masa yang akan datang.
“What keeps me going is goals.” Begitulah kata Muhammad Ali, petinju legendaris dari Amerika Serikat. Ya, untuk tetap menjalani hidup dengan penuh ‘semangat’ diperlukan adanya gol-gol yang ‘harus’ kita capai. Jika tak ada gol yang ditargetkan, semua akan berjalan sebagai rutinitas biasa. Dan menurutku gol itu tak harus selalu sesuatu yang besar, tapi hal-hal yang kecil pun juga bisa jadi.
Tak kupungkiri banyak hal yang belum tercapai. Ada cukup banyak pula yang meleset. Terkadang memang ada penyesalan karena tak mungkin mencapainya lagi karena waktu tak mungkin bisa diputar ke belakang. Kalau sudah begitu, memang sudah seharusnya untuk move on. Menyusun lagi gol di masa yang akan datang.
So, what’s next? Keinginan untuk mengambil master (terutama di luar negeri) masih ada. Namun, itu belum menjadi prioritas yang mendesakku. Meningkatkan skill dalam bidang yang sedang aku geluti sambil mengamati peluang beasiswa master yang bisa kuambil dan mencoba menemukan sub bidang di Informatika yang menarik untuk kuajukan sebagai proposal master nantinya.
Di samping itu aku merasa ini sudah saatnya mencari the one. Insya Allah aku mulai berikhtiar untuk itu. Semoga bisa menyegerakan untuk yang satu itu. Bismillah. 🙂